Kamis, 31 Juli 2014

Ikatan Kimia

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Satuan Pendidikan      : SMA Sunan Kalijaga
Kelas/Semester            : X/1
Mata Pelajaran            : Kimia
Materi                          : Ikatan Kimia (Ikatan Ion dan Ikatan Kovalen)
Alokasi Waktu            : 1 x pertemuan (20 menit)

A.    KOMPETENSI INTI (KI)
1.      Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
2.      Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
3.      Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan,  kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.
4.      Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, bertindak secara efektif dan kreatif, serta mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan.

B.     KOMPETENSI DASAR (KD)
1.1  Menyadari adanya keteraturan struktur partikel materi sebagai wujud kebesaran Tuhan YME dan pengetahuan tentang struktur partikel materi sebagai hasil pemikiran kreatif manusia yang kebenarannya bersifat tentatif.
2.1  Menunjukkan perilaku ilmiah (memiliki rasa ingin tahu, disiplin,  jujur, objektif, terbuka,  mampu membedakan fakta dan opini, ulet, teliti, bertanggung jawab, kritis, kreatif, inovatif, demokratis, komunikatif) dalam merancang dan melakukan percobaan serta berdiskusi yang diwujudkan dalam sikap sehari-hari.  
2.2  Menunjukkan perilaku kerjasama, santun, toleran, cinta damai dan peduli lingkungan serta hemat dalam memanfaatkan sumber daya alam.
2.3  Menunjukkan perilaku responsif dan pro-aktif serta bijaksana sebagai wujud kemampuan memecahkan masalah dan membuat keputusan.
3.5  Membandingkan proses pembentukan ikatan ion, ikatan kovalen, ikatan kovalen koordinasi, dan ikatan logam serta interaksi antar partikel (atom, ion, molekul) materi dan hubungannya dengan sifat fisik materi.

C.    INDIKATOR PENCAPAIAN
1.      Indikator Kognitif
a.       Menjelaskan proses pembentukan ikatan ion dan ikatan kovalen.
b.      Membedakan ikatan ion dan ikatan kovalen.
c.       Menganalisis unsur-unsur yang dapat membentuk ikatan ion dan ikatan kovalen.
2.      Indikator Afektif
a.       Menghargai pendapat orang lain dalam forum (diskusi).
b.      Mengemukakan pendapat dalam forum (diskusi).
c.       Mengerjakan tugas yang diberikan dengan baik.

D.    TUJUAN PEMBELAJARAN
1.      Tujuan Kognitif
a.       Peserta didik mampu menjelaskan pengertian ikatan ion dan ikatan kovalen setelah melihat video yang ditampilkan.
b.      Peserta didik mampu menjelaskan proses pembentukan ikatan ion dan ikatan kovalen dengan menggunakan konsep kestabilan unsur.
c.       Peserta didik mampu menentukan unsur-unsur manakah yang akan membentuk ikatan ion dan ikatan kovalen, dengan diberikan permasalahan mengenai ikatan kimia.
d.      Peserta didik dapat membedakan ikatan ion dan ikatan kovalen, dengan diberikan permasalahan mengenai ikatan kimia.
2.      Tujuan Afektif
Peserta didik dapat bekerjasama dan berdiskusi dengan baik dalam forum (kelompok).

E.     MATERI PEMBELAJARAN
      Terlampir

F.     KARAKTERISTIK PESERTA DIDIK YANG DIHARAPKAN DAN KEWIRAUSAHAAN
1.      Karakter peserta didik yang diharapkan:
Jujur, Rasa ingin tahu, Teliti, dan Bertanggung jawab.
2.  Kewirausahaan / Ekonomi kreatif:
Percaya diri, berorientasi tugas dan hasil

G.    MODEL, PENDEKATAN, STRATEGI, METODE PEMBELAJARAN
Model        : Direct Instruction
Pedekatan             : Teacher Centered Approach
Strategi      : Induktif
Metode      : Ceramah dan tanya jawab

H.    LANGKAH PEMBELAJARAN
Kegiatan Guru
Kegiatan Peserta Didik
Alokasi Waktu
Kegiatan awal:
·   Salam pembuka
·   Mempresensi peserta didik
·   Apersepsi
Kegiatan awal:
·   Menjawab salam
·   Mengacungkan jari telunjuk
·   Apersepsi
5 menit
Kegiatan Inti:
Mengamati (Observing)
Meminta peserta didik mengamati video flash yang berkaitan dengan ikatan ion dan ikatan kovalen.
Menanya (Questioning)
Memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk bertanya terkait video flash yang ditampilkan.

Mengasosiasi (Associating):
Meminta peserta didik untuk menganalisis soal yang diberikan di depan kelas.

Mengumpulkan Data (Experimenting):
Meminta peserta didik untuk mengumpulkan data yang dapat membantu dalam menyelesaikan soal.

Mengkomunikasikan (Communicating):
Meminta peserta didik untuk mengerjakan soal di depan kelas.

Kegiatan Inti:
Mengamati (Observing)
Mengamati videoflash yang berkaitan dengan ikatan ion dan ikatan kovalen.
Menanya (Questioning)
Bertanya kepada guru terkait video flash yang ditampilkan.


Mengasosiasi (Associating):
Mencoba menganalisis soal yang telah diberikan.


Mengumpulkan Data (Experimenting):
Mengumpulkan data untuk menyelesaikan soal yang diberikan.


Mengkomunikasikan (Communicating):
Mengerjakan soal di depan kelas.
12 menit
Kegiatan Akhir:
·   Menyampaikan kesimpulan mengenai perbedaan ikatan ion dan ikatan kovalen bersama peserta didik.
·   Menyuruh peserta didik mengerjakan latihan soal di LKS yang berkaitan dengan ikatan ion dan ikatan kovalen, dan dikumpulkan pada pertemuan selanjutnya.
·   Menyampaikan materi yang akan dipelajari pada pertemuan selanjutnya.
·   Menutup pelajaran dan mengucapkan salam.
Kegiatan Akhir:
·   Menyimpulkan perbedaan ikatan ion dan ikatan kovalen bersama guru.

·   Mendengarkan instruksi guru.





·   Mendengarkan guru


·   Menjawab salam
3 menit

I.       MEDIA, ALAT, BAHAN, DAN SUMBER BELAJAR:
1.      Media
a.       Video animasi ikatan ion dan ikatan kovalen
b.      Power point
2.      Alat dan Bahan


a.       Papan tulis
b.      Spidol
c.       Penghapus
d.      LCD


3.      Sumber Belajar
Buku kimia SMA kelas X
J.      PENILAIAN
1.      Afektif
Terlampir
2.      Kognitif
Terlampir
                                                                                         Yogyakarta, 12 Maret 2014
          Mengetahui,                                                                                            
Kepala SMA Sunan Kalijaga                                                        Guru Mata Pelajaran

Jamil Suprihatiningrum M.Pd                                                    Hendra Budi G. S.Pd, Si
NIP.                                                                                                 NIP. 11670018


0 komentar:

Posting Komentar